Burung Endemik Pulau Sulawesi

Belahan bumi wilayah indonesia dikaruniahi dengan berbagai macam kekayaan alam, salah satunya adalah satwa endemik yang tersebar dari Pulau Sabang di Aceh sampai Merauke di Pulau Papua.

Satwa endemik adalah gejala yang dialami oleh fauna untuk menjadi unik pada satu lokasi geografi tertentu, seperti pulau, negara, atau zona ekologi tertentu. Untuk dapat dikatakan endemik suatu satwa harus ditemukan hanya di suatu tempat dan tidak ditemukan di tempat lain. Indonesia merupakan negara dengan tingkat endemik yang tinggi. Diperkirakan Indonesia mempunyai lebih 165 jenis mamalia endemik, 397 jenis burung yang endemik Indonesia, lebih dari 150 reptilia, dan lebih dari 100 spesies ampibi yang tercatat endemik di Indonesia.

Pada ulasan kali ini kita akan berkenalan dengan spesies burung endemik di Pulau Sulawesi.


1. Burung Anis sulawesi 



Sumber: Jalaksuren.net
  

    Nama ilmiah: Cataponera turdoides
    Tingkatan takson : Spesies
    Spesies: C. turdoides
    Status konservasi: Risiko Rendah (Menurun)
    Kingdom: Animalia




Anis Sulawesi adalah spesies burung dalam famili Turdidae. Burung ini endemik di Indonesia dan hanya di temukan di hutan dataran tinggi Pulau Sulawesi di atas ketinggian 1100 meter dari permukaan laut. Persebaran burung ini dapat dijumpai di pulau Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulwesi Tengah, dan juga di wilayah Sulawesi Barat saja.


2. Burung Celepuk Siau

Sumber: id.wikipedia.org
    
    Nama ilmiah: Otus siaoensis
    Spesies: O. siaoensis
    Tingkatan takson: Spesies
    Ordo: Burung hantu 
    Kingdom: Animalia
    Filum: Chordata
    Status konservasi : Kritis 



Celepuk siau adalah spesies burung hantu dalam famili Strigidae. Burung ini endemik di Pulau Siau, Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara. Sebelumnya adalah subspesies Celepuk sulawesi, namun telah diketahui bahwa Celepuk siau adalah subspesies dari Celepuk maluku. Status celepuk siau sekarang terancam punah. 

 3. Burung Maleo

Sumber: greeners.co
    Nama ilmiah: Macrocephalon maleo
    Spesies: M. maleo
    Tingkat takson: Spesies
    Ordo: Galliformes
    Kingdom: Animalia
    Status konservasi : Endangered Spesies (Terancam)


Maleo Senkawor atau Maleo, yang dalam nama ilmiahnya Macrocephalon maleo adalah sejenis burung gosong berukuran sedang, dengan panjang sekitar 55cm, dan merupakan satu-satunya burung di dalam genus tunggal Macrocephalon. Yang unik dari maleo adalah, saat baru menetas anak burung maleo sudah bisa terbang. Burung ini dapat ditemukan di daerah sulawesi tengah dalam taman nasional Lore Lindu

Sumber: |Wikipedia|


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Satwa Endemik Kepulauan Mentawai Sumatra

Segudang Manfaat Hutang Mangrove